Kabut Polusi Adalah Prakiraan Cuaca Baru di Indonesia dan Dunia

Biasanya dalam prakiraan cuaca diinformasikan bahwa suatu tempat adalah cerah, berawan atau hujan.  Namun apa jadinya jika kita menemukan sesuatu yang mengerikan pada informasi perkiraan cuaca di daerah tempat tinggal kita.  Kita pasti akan merasa sedih sekaligus takut apabila cuaca yang mengerikan tersebut memberikan dampak negatif terhadap diri kita, keluarga dan orang-oang di sekitar kita yang kita sayangi.  Prakiraan cuaca yang membuat kita merinding dan tersenyum kecut adalah cuaca "Kabut Polusi".

Kabut polusi adalah suatu keadaan di mana suatu daerah diselimuti oleh kabut yang berasal dari berbagai polusi udara.  Orang luar negeri biasa menyebutnya dengan sebutan "haze" yang berasal dari polusi udara.  Yang jelas haze tidak baik untuk kesehatan manusia, hewan dan mungkin juga untuk tumbuh-tumbuhan.  Kabut polusi adalah cuaca yang sering kita jumpai di kota-kota besar seperti Jakarta, Surabaya, Medan, Padang, Semarang, dan lain sebagainya.  Walaupun kabut polusi tidak langsung menyebabkan gangguan kesehatan, namun dalam jangka panjang bisa menyebabkan berbagai masalah kesehatan serius yang dapat berujung kepada kematian.

Untuk mengetahui kota kita mengalami kabut polusi atau tidak kita bisa mencari tahu dengan cara berikut ini :

1. Pergi ke situs web www.google.com lewat komputer atau handphone
2. Ketik kata kunci pencarian "Cuaca" saja atau "Cuaca Jakarta" untuk lebih spesifik
3. Tekan enter
4. Nanti akan muncul informasi prakiraan cuacanya (Baru hanya mendukung kota-kota besar saja)

Atau bisa juga dengan melihat langsung ke langit luas sejauh mata memandang.  Lebih disarankan lagi melihat dari tempat yang tinggi seperti gedung bertingkat, pusat perbelanjaan, jembatan penyebrangan, jalan layang, dan lain sebagainya.  Jika terdapat kabut tipis di suatu tempat yang biasanya sangat jarang berkabut normal, maka kemungkinan besar itu adalah kabut polusi yang berasal dari berbagai polusi udara yang bergabung menjadi satu.

Kota besar memang telah terbiasa mengalami penyakit cuaca polusi udara akibat dari pemerintah setempat atau pemerintah daerah tetangga yang tidak mampu mengatur daerahnya dengan baik.  Untuk mengatasi masalah kabut polusi dibutuhkan kebijakan ekstrim tidak populis kepada masyarakat luas tanpa pilih kasih untuk membatasi produksi polusi udara baik dari pabrik, kendaraan bermotor, rumah tangga, dan lain sebagainya.  Semua itu harus dilakukan demi terciptanya hidup yang sehat bagi diri kita, keluarga, dan orang-orang di sekitar kita.

Artikel Terkait :

0 Respon Pada "Kabut Polusi Adalah Prakiraan Cuaca Baru di Indonesia dan Dunia"

Posting Komentar