Cara Curang Website/Situs Web Meningkatkan Jumlah Halaman Dikunjungi

Beberapa situs web atau website ternama di Indonesia saat ini ada yang melakukan trik-trik untuk memperbanyak jumlah halaman website yang dikunjungi oleh para pengunjungnya.  Walaupun disebut cara curang namun cara ini boleh-boleh saja dilakukan oleh siapa pun karena tidak melanggar hukum.  Hanya saja mungkin cara-cara tertentu bisa membuat kesal pengunjung situs web karena harus mengunjungi beberapa halaman web atau memuat ulang halaman web berkali-kali untuk mendapatkan satu bacaan utuh satu artikel / tulisan / liputan.

Beberapa Cara Situs Web / Website / Blog Menaikkan Jumlah Halaman Dikunjungi Pengunjung :

1. Refresh Otomatis

Sedang asyik-asyiknya membacara tulisan pada suatu halaman web tiba-tiba halaman hilang dan dimuat kembali halaman web yang sama.  Hal ini tentu saja akan membuat jengkel orang yang sedang membaca tulisan, mencari informasi atau menikmati gambar yang ada pada suatu halaman web karena harus menunggu beberapa saat agar halaman web dimuat ulang secara sempurna.  Terlebih lagi bagi yang punya akses internet yang lambat / lelet karena harus mengorbankan lebih banyak waktu untuk menunggu suatu halaman web direfresh secara sempurna.

2. Membagi Satu Artikel Menjadi Beberapa Halaman

Pada situs web tertentu kita diwajibkan untuk membaca suatu liputan dalam beberapa halaman web.  Mirip seperti cerita bersambung sehingga kita hanya bisa menikmati sebagian liputan saja pada tiap halaman web yang memaksa kita untuk mengakses halaman web lanjutannya jika ingin mendapatkan sambungannya.

3. Membuat Galeri Gambar dalam Banyak Halaman

Mirip dengan nomor dua di atas namun kali ini yang dibuat berhalaman-halaman web adalah gambar.  Galeri gambar bisa dibagi-bagi menjadi banyak halaman sesuai dengan jumlah gambar yang ada ditambah dengan sedikit tulisan untuk menjelaskan gambar yang ada.  Hal ini tentu akan sangat menjemukan karena harus meload banyak halaman web (web page) untuk melihat seluruh gambar yang ada secara keseluruhan.

4. Membuat Forum Komunitas Online

Salah satu cara yang paling sering dilakukan untuk menambah jumlah kunjungan (visitor / traffic) dari suatu website atau blog adalah dengan membuat forum komunitas.  Dengan adanya forum maka para pengunjung bisa berkomunikasi langsung dengan admin website dan juga dengan pengunjung lainnya.  Setiap aktivitas komunikasi disimpan dalam halaman-halaman web yang disusun berdasarkan kategori dan topik pembicaraan.  Dengan demikian orang lain bisa mengakses dan ikut berperan aktif dalam pembicaraan yang sudah ada.  Seorang pengunjung aktif suatu forum komunitas online di internet bisa menghabiskan banyak waktu dan mengakses ratusan halaman forum dalam sehari.

5. Pengalihan Paksa Halaman Web

Ada pula website atau situs web yang memaksa pengunjungnya untuk membaca artikel lain yang ada hubungannya dengan halaman web yang sedang diakses tanpa izin.  Dengan begitu seseorang yang sedang asyik menelusuri suatu halaman web akan terganggu dengan pengalihan paksa tersebut.  Jika ingin kembali menelusuri halaman yang tadi sedang dibaca maka harus mengembalikan halaman web ke halaman web sebelumnya yang bisa memakan waktu lama karena mungkin harus memuat ulang halaman web dari awal.

----

Itulah beberapa cara curang meningkatkan jumlah halaman dikunjungi oleh situs web. blog, website, portal, dan lain sebagainya agar jumlah kunjungan yang didapat menjadi tinggi.  Hal ini mungkin dianggap penting dalam urusan mencari ranking peringkat dan mencari iklan karena semakin tinggi jumlah halaman yang dikunjungi maka dianggap semakin bagus.  Namun bagi sebagian pengunjung website yang sadar tentu hal ini adalah sesuatu hal yang menyebabkan kekesalan karena dijadikan korban kepentingan admin atau perusahaan situs web / website.  Kurang lebihnya mohon maaf, terima kasih.

Artikel Terkait :

0 Respon Pada "Cara Curang Website/Situs Web Meningkatkan Jumlah Halaman Dikunjungi"

Posting Komentar