Latihan Fisik Ibu Hamil Dalam Mempersiapkan Kelahiran / Persalinan

Melakukan berbagai latihan ibu hamil pada masa kehamilan sangatlah penting, karena untuk melatih otot-otot pada bagian tertentu. Ada beberapa latihan yang bisa dilakukan wanita hamil seperti latihan pernapasan, otot perut, punggung, dan panggul. Untuk memperoleh latihan yang tepat, berlatihlah dengan instruktur yang sudah berpengalaman dalam melatih ibu-ibu hamil.

Beberapa Contoh Latihan Persiapan Pada Ibu Hamil (Bumil) :

1. Latihan Napas

Latihan pernafasan dilakukan untuk membantu relaksasi dan mengurangi rasa sakit di waktu melahirkan anak.

2. Latihan untuk otot perut dan punggung

Latihan ini dilakukan dengan tujuan untuk memperkuat otot perut dan punggung, supaya membantu memperkuat daya dorong disaat proses persalinan dan mencegah sakit pinggang.

3. Latihan panggul

Latihan panggul juga dilakukan untuk memperkuat daya dorong pada saat proses persalinan.

-----

Lakukan latihan-latihan tersebut sesuai dengan kemampuan kita dan jangan terlalu dipaksakan karena kondisi fisik dan mental tiap orang berbeda-beda satu sama lain. Ada baik jika sebelum latihan kita melakukan konsultasi dengan dokter kandungan atau bidan kita agar latihan yang kita kerjakan dapat lebih efektif. Lakukan latihan senyaman dan serileks mungkin dan jangan menganggap latihan itu memberatkan dan menyakitkan. Selamat mencoba!

Artikel Terkait :

0 Respon Pada "Latihan Fisik Ibu Hamil Dalam Mempersiapkan Kelahiran / Persalinan"

Posting Komentar