Ciri / Kriteria Sekolah yang Disukai Oleh Para Murid Siswa Sekolah

Hal-hal apakah yang disukai oleh para siswa-siswi sekolah?  Hal-hal apa saja yang tidak disukai oleh siswa siswi sekolah?  Pertanyaan tersebut akan coba kita bahas pada kesempatan kali ini.  Kekakuan pada sekolah telah menyebabkan banyak siswa yang menjadi tidak semangat untuk sekolah.  Sekolah yang lebih mementingkan kegiatan belajar mengajar sesuai kurikulum dibandingkan dengan kenyamanan para peserta didiknya mengakibatkan banyak anak tidak dapat menikmati kegiatan belajar mengajar di sekolahnya.

Ciri-Ciri Sekolah yang Diinginkan Oleh Banyak Anak-Anak Sekolah :

1. Tidak Dihukum Jika Terlambat Datang ke Sekolah

Anak-anak sekolah tidak suka apabila mereka terlambat diberi hukuman oleh sekolah.  Seharusnya sekolah melihat dulu alasan keterlambatan siswa, bukannya main hakim sendiri dengan menyatakan semua siswa yang terlambat adalah salah.  Terdapat banyak faktor yang menyebabkan seorang pelajar datang terlambat sampai di sekolah di luar kuasa pelajar tersebut.

2. Gurunya Baik-Baik dan Enak dalam Menyampaikan Materi Pelajaran

Para siswa siswi sekolah tidak suka dengan guru yang galak, yang sok tahu segala hal, tidak mau mendengarkan keluhan siswa, tidak memahami keinginan siswa, dan lain sebagainya.  Dalam hal mengajar pun guru yang menyampaikan materi pelajaran secara asal-asalan sehingga materi yang disampaikan sulit dicerna oleh siswa biasanya tidak disukai oleh para siswa siswi sekolah.  Kecuali guru yang baik, jenaka dan dekat di hati anak-anak sekolah akan tetap disukai oleh anak-anak walaupun kualitas mengajarnya di bawah standar.

3. Tidak Ada PR (Pekerjaan Rumah)

Pada dasarnya anak-anak sekolah tidak menyukai PR maupun tugas-tugas lainnya yang diberikan guru untuk dikerjakan di rumah.  Anak-anak sekolah lebih menyukai pulang ke rumah tanpa beban layaknya orang-orang kantoran sehingga bisa memanfaatkan waktu yang ada untuk melakukan hal-hal yang lebih menyenangkan.

4. Jam Istirahat Panjang dan Jam Belajar Tidak Panjang

Palajar sekolah sangat senang jika guru tidak masuk (pelajaran kosong), terlambat mengajar, ada rapat, ada acara, dan berbagai halangan lainnya.  Pada dasarnya anak sekolah senang untuk bercanda dan bermain dengan sesamanya, namun waktu luang yang tersedia sangatlah terbatas karena padatnya waktu belajar serta banyaknya pekerjaan rumah yang harus diselesaikan oleh seorang siswa.

5. Fasilitas Sarana Prasarana Lengkap

Fasilitas-fasilitas penunjang kegiatan belajar mengajar siswa mutlak dibutuhkan agar pelajaran yang diberikan guru kepada muridnya dapat lebih mudah dipahami.  Contoh fasilitas sekolah antara lain seperti laboratorium kimia, laboratorium fisika, laboratorium biologi, laboratorium komputer, laboratorium bahasa, perpustakaan, hotspot, ruang kesehatan, kantin, taman, aula, dan lain sebagainya.  Para pelajar pasti menginginkan fasilitas-fasilitas tersebut dapat diakses dan digunakan dengan mudah oleh para siswa sekolah di luar jam pelajaran.

6. Kesan yang Mewah dan Berkualitas

Bersekolah di gedung sekolah yang megah, halaman sekolah yang luas, lingkungan yang tertata rapi dan bersih adalah sekolah yang banyak didambakan oleh banyak pelajar sekolah.  Bagaimana pun juga penampilan fisik sekolah merupakan salah satu kebanggaan dari para siswa sekolah yang bersekolah di tempat tersebut.  Sekolah yang memiliki penampilan fisik yang kumuh akan memberikan kesan bahwa sekolah tersebut memiliki kualitas yang rendah dengan siswa-siswanya berasal dari kalangan menengah ke bawah.

7. Mudah Mendapatkan Nilai Tinggi

Alangkah senangnya hati para siswa jika mereka mudah untuk mendapatkan nilai yang baik pada saat ujian tengah semester (uts), ujian akhir semester (uas), ujian akhir nasional (uan), kuis, ulangan, dan lain sebagainya.  Alangkah stresnya hati para siswa apabila mereka selalu mengalami kesulitan untuk mendapatkan nilai yang baik pada pelajaran-pelajaran yang dipelajarinya.

8. Banyak Praktek dibandingkan Teori

Terlalu banyak mendapatkan pelajaran teori dalam satu hari tentu akan menimbulkan rasa jenuh pada diri seorang pelajar.  Pelajaran praktek seperti praktek olahraga, praktek komputer, praktek kesenian, dan lain sebagainya biasanya menjadi pelajaran yang menghibur di kala kejenuhan melanda hati.  Pelajaran praktek pun harus bisa menjadi ajang hiburan bagi para siswa agar tidak dibenci para siswa sekolah.

9. Banyak Tempat Jajan Murah dan Enak

Pada saat jam istirahat dan jam pulang biasanya para murid sekolah mencari makanan dan minuman untuk disantap.  Para murid pasti senang jika di sekolahnya terdapat banyak pilihan makanan dan minuman yang enak, lezat dan nikmat dengan harga yang terjangkau serta higienitas yang terjaga dengan baik.

10. Memiliki Alumni yang Kualitasnya Diakui

Salah satu bentuk kebanggaan seorang pelajar sekolah adalah persepsi masyarakat yang melihat bahwa lulusan sekolahnya adalah lulusan yang berkualitas dan banyak dicari oleh perusahaan untuk direkrut sebagai tenaga kerja.  Dengan adanya pandangan positif dari masyarakat tersebut seorang pelajar suatu sekolah dapat merasa bangga walaupun dirinya belum lulus dan belum tentu bisa seperti kakak-kakak kelasnya yang telah lulus dengan kualitas yang baik.

11. Tidak Materialistis kepada Orangtua Murid

Bayar buku, bayar fotokopi, bayar praktek, bayar sumbangan, bayar lab, bayar renang, bayar ekskul, bayar formulir, bayar denda, dan lain sebagainya adalah bentuk-bentuk kewajiban yang harus dibayarkan siswa di luar biaya iuran bulanan, iuran tahunan, uang pangkal dan uang gedung.  Siswa-siswi sekolah rata-rata menginginkan sekolah yang tidak terlalu banyak meminta uang di luar iuran pokok yang telah ditetapkan.

12. Memberi "Bantuan" saat Ujian Nasional

Para siswa sekolah banyak yang menginginkan lulus sekolah dengan mudah dan mendapatkan nilai akhir yang tinggi sebagai bekal melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi maupun untuk melamar pekerjaan.  Banyak anak sekolah yang tidak mempedulikan cara yang digunakan untuk bisa mendapatkannya.  Walaupun curang, namun asalkan bisa lulus dengan nilai yang baik maka tidaklah mengapa.  Ada sekolah yang secara sengaja memberikan "bantuan" ujian kepada murid-muridnya agar nama baik sekolah dapat terjaga atau meningkat.

Dari berbagai hal yang diinginkan para siswa sekolah dari sekolahnya tentu saja hal tersebut adalah sesuatu yang sulit terwujud di Indonesia.  Di balik kesenangan-kesenangan yang didapat para siswa sekolah pasti terdapat dampak-dampak negatif yang dapat muncul.  Yang jelas, tujuan sekolah dari seorang siswa adalah untuk mengembangkan diri agar siap menjadi pribadi yang mandiri dan berkualitas di masa yang akan datang.  Suatu tujuan yang harus disadari dan dipahami oleh semua pelajar sekolah demi kebaikan mereka sendiri dan juga kebaikan orang-orang yang ada di sekitarnya.

Artikel Terkait :

0 Respon Pada "Ciri / Kriteria Sekolah yang Disukai Oleh Para Murid Siswa Sekolah"

Posting Komentar