Emas Bisa Dimakan Oleh Manusia Dijadikan Menjadi Makanan/Minuman

Emas adalah logam mulia yang bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan hidup manusia.  Namun anehnya sejak zaman dahulu emas sudah banyak digunakan sebagai salah satu bahan makanan dan bahan minuman manusia.  Orang awam mungkin akan menganggap bahwa emas tidak boleh dimakan karena dikhawatirkan bisa menyebabkan penyakit atau gangguan kesehatan pada orang yang memakannya atau meminumnya.  Namun kenyataannya emas dan perak sebagai logam mulia bisa dikonsumsi seseorang jika memenuhi standar tertentu.

Saat ini banyak kita jumpai restoran, toko atau penjual makanan atau minuman yang menawarkan makanan atau minuman yang menggunakan emas sebagai bahan pembuatannya.  Tentu saja makanan dan minuman yang mengandung emas akan menjadi mahal harganya karena kemewahan dan sensasinya.  Emas di dalam makanan dan minuman tidak menambah gizi karena tidak mengandung nutrisi apa pun.  Menurut berita yang ada di internet pun mengatakan emas dan perak food grade boleh dikonsumsi manusia.

Walau demikian kita tetaplah harus waspada.  Bukan sesuatu hal yang tidak mungkin di kemudian hari ternyata ditemukan bahaya dari mengkonsumsi emas dan perak.  Selain harganya mahal, rasa emas dan perak pun mungkin tidak begitu banyak menambah kenikmatan suatu makanan dan minuman.  Sepertinya hanya sekedar menambah sensasi atau sugesti positif saja.  Daripada dimakan dan kemudian dibuang ke kakus kamar mandi tentu lebih baik uangnya disumbangkan saja kepada yang membutuhkan.  Semoga bermanfaat bagi kita semua, terima kasih.

Artikel Terkait :

0 Respon Pada "Emas Bisa Dimakan Oleh Manusia Dijadikan Menjadi Makanan/Minuman"

Posting Komentar