Perbandingan Jumlah Laki-Laki Gemuk dan Perempuan Gemuk di Indonesia

Kelebihan berat badan alias obesitas di Indonesia merupakan sesuatu hal yang dianggap biasa-biasa saja.  Semakin hari semakin di Indonesia semakin banyak orang yang berat badannya berlebih alias gendut.  Walaupun memiliki tubuh yang gemuk, gendut, gembrot, tambun, dan sebangsanya dianggap sebagai sesuatu hal yang tidak baik namun tetap saja banyak orang yang membiarkan dirinya dalam kegemukan / obesitas.

Apakah anda tahu, lebih banyak jumlah pria gemuk atau lebih banyak jumlah wanita gemuk di negara kita Indonesia tercinta?  Jawabannya adalah lebih banyak wanita gemuk.  Menurut hasil riset kesehatan dasar (Rikesdas) tahun 2013 di Indonesia menyatakan bahwa jumlah laki-laki yang mengalami obesitas jumlahnya sebesar 20% dan jumlah wanita obesitas adalah kurang lebih sekitar 35%.  Itu berarti sekitar satu dari lima laki-laki di Indonesia mengalami kegemukan, sedangkan yang perempuan adalah sekitar satu dari tiga orang.

Penelitian yang mirip di tahun 2010 menyatakan bahwa tingkat obesitas pada warga negara Indonesia yang laki-laki adalah 15% dan yang perempuan adalah 26%.  Itu artinya di tahun 2013 yang lalu telah terjadi kenaikan jumlah orang gemuk sekitar 5% untuk yang laki-laki, sedangkan yang perempuan terjadi kenaikan jumlah orang gemuk sekitar 9%.  Penyebab umum orang Indonesia menjadi obesitas  gemuk adalah karena tidak menjalankan pola makan yang benar dan juga karena kurang melakukan aktivitas fisik dalam kehidupannya sehari-hari.

Artikel Terkait :

0 Respon Pada "Perbandingan Jumlah Laki-Laki Gemuk dan Perempuan Gemuk di Indonesia"

Posting Komentar