Tarif Internet Handphone/Ponsel Murah di Tengah Malam dan Pagi Hari

Kenapa harga tarif internet dari operator telepon seluler bisa berbeda antara pagi menjelang siang hingga tengah malam dengan pagi dini hari hingga pagi hari?  Mengapa operator layanan internet nirkabel memasang tarif murah atau berani memberi bonus kuota data internet yang sangat besar kepada para pelanggannya di waktu-waktu tertentu?  Menurut saya tarif murah internet di pagi dini hari hingga pagi hari disebabkan oleh jumlah pengguna internet yang sangat sedikit di waktu-waktu tersebut.  Pada umumnya para pelanggan internet dari operator telekomunikasi baik gsm maupun cdma sedang melakukan berbagai aktivitas rutin sebagai berikut di bawah ini.

Daftar Kegiatan Manusia Mulai Pukul 00.00 Sampai Dengan Pukul 08.00 Secara Umum :

1. Istirahat Tidur Malam

2. Ibadah Malam Hari dan Pagi Hari (Sholat Tahajud, Sholat Witir, Wirid, Zikir, Sholat Shubuh, Sholat Dhuha, dll)

3. Siap-Siap Beraktivitas (Persiapan Berangkat Sekolah, Kuliah, Kerja, dll)

4. Dalam Perjalanan Menuju Tempat Aktivitas Rutin

5. Memulai Aktivitas Rutin di Tempat Beraktivitas (Sekolah, Kuliah, Kerja, Berdagang, dll)

6. Mengurus Keperluan Rumah Tangga dan Keperluan Anggota Keluarga

7. Belanja Berbagai Kebutuhan Rumah Tangga (Terutama Produk Segar)

8. Makan Pagi alias Sarapan

9. Melihat Berita Terbaru atau Yang Lainnya di Televisi

Dan masih banyak lagi kegiatan lainnya yang menyebabkan banyak orang tidak sempat online di internet dengan menggunakan tablet, laptop, komputer, handphone atau ponsel yang dimilikinya.  Setelah semalaman tidur panjang serta dilanjutkan dengan aktivitas pagi hari yang sibuk membuat sebagian besar orang tidak dapat menyempatkan diri untuk beronline ria di dunia maya.  Barulah di waktu pagi menjelang siang mulai banyak orang yang menghubungkan dirinya ke internet untuk melakukan berbagai hal.

Mengapa operator internet nirkabel di Indonesia memberikan harga yang murah kepada pelanggannya yang mau mengakses internet di waktu-waktu yang tidak banyak orang mau mengakses internet?  Operator membeli akses internet dari pihak lain untuk jangka waktu tertentu dengan akses interent 24 jam penuh.  Daripada jaringan internetnya tidak digunakan secara maksimal di waktu-waktu orang enggan berinternet ria, maka operator menawarkan tarif atau paket yang murah meriah kepada orang-orang yang sanggup terjaga di saat orang-orang sedang tidur.  Di pagi hari menjelang siang sampai tengah malam barulah jaringan internet operator seluler digunakan secara maksimal oleh para pelanggannya sehingga harga normal lah yang berlaku.

Artikel Terkait :

0 Respon Pada "Tarif Internet Handphone/Ponsel Murah di Tengah Malam dan Pagi Hari"

Posting Komentar